Indonesian Moslem Society in Qatar (IMSQA) bekerjasama dengan berbagai elemen masyarakat Indonesia di Qatar seperti PERMIQA, Paguyuban WNI al-Khor, Paguyuban Keluarga Dukhan (PKD), Pengurus Cabang Istimewa Nahdlatul Ulama (PCINU Qatar), Komunitas Messaid dan Wakra (Mesra), Beberapa Majelis Taklim Muslimah dan sebagainya mengadakan berbagai rangkaian kegiatan dalam rangka Bulan Ramadan 1445 H. Kegiatan ini didukung oleh KBRI Qatar.
Duta Besar RI untuk Qatar Ridwan Hassan mengapresiasi segala inisiatif kegiatan keagamaan yang dilakukan warga negara Indonesia (WNI) di Qatar.
“Menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Indonesia di Qatar atas segala inisiatif yang dilakukan selama bulan Ramadan ini,” kata Ridwan dalam siaran pers KBRI Doha di Jakarta, Sabtu.
Program ini terdiri dari berbagai macam seperti Tarhib Ramadan 1445, kajian dhuha, peringatan Nuzulul Quran, buka puasa bersama, santunan untuk pekerja migran; termasuk safari dakwah Ramadan yang mengundang narasumber dari Indonesia.
Saiful Bahri, dosen Sekolah Pascasarjana UMJ yang juga Kaprodi Doktor Manajemen Pendidikan Islam menjadi narasumber di berbagai kegiatan Ramadan 1445 H. Kegiatan ini diharapkan bisa menjadi sarana mempererat tali persaudaraan dan kekluargaan masyarakat Indonesia di Qatar yang berjumlah lebih dari dua puluh ribu WNI. Masyarakat Indonesia di Qatar bekerja di berbagai sektor seperti migas, hospitality, pendidikan, perbankan, aviasi, pekerja rumah tangga dan sebagainya. Momen Ramadan ini juga menjadi sarana untuk menimba ilmu dan wawasan keislaman dari para pakar dan narasumber yang kompeten.
Menurut penuturan Duta Besar RI di Qatar sebagaimana dikutip oleh kantor berita antara menyatakan, selama ini, WNI di Qatar tidak hanya aktif dalam menyelenggarakan kegiatan internal kemasyarakatan, namun juga giat dalam mempromosikan seni budaya Indonesia.