SPs UMJ Sukses Gelar Webinar Nasional Reseliensi Santri Bersama Universitas Darunnajah

Selasa, 16/07 Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Jakarta (SPs UMJ) Prodi S3 Manajemen Pendidikan Islam dengan Prodi Manajemen Pendidikan Islam Universitas Darunnajah (UDN) sukses menggelar Webinar Nasional yang bertemakan “Penguatan Resiliensi Santri di Abad 21”

Nara sumber pada webinar nasional ini adalah Dr. Saiful Bahri, Lc., M.A. Ketua Program Studi S3 MPI, Drs. Imam Mujtaba, M.Pd. mahasiswa S3 MPI serta  Dr. KH. Sofwan Manaf M.Si Presiden Universitas Darunnajah dan Pimpinan Pesantren Darunnajah.

Webinar nasional ini dilaksanakan melalui Zoom Meeting yang dihadiri 150 peserta dari berbagai kampus dan pesantren. Adapula Pesantren Darul Amanah Kendal yang mengikutsertakan seluruh santri akhirnya dalam kegiatan webinar nasional kali ini.

Dr. KH. Sofwan Manaf dalam materinya menyampaikan tentang Budaya Pesantren: Solusi Penguatan Resiliensi Santri Abad 21 yang diawali dengan menyampaikan Fitur Pesantren Darunnajah yaitu Pola Pikir, Sikap, Langkah, Program, dan Evaluasi sebagai landasan penting untuk membentuk santri yang resilien/tangguh. Lalu Dr. Saiful Bahri berkesempatan menyampaikan materi yang dibawakan dan ditutup Drs. Imam Mujtaba, M.Pd berkesempatan pemaparan materi terakhir.