Rapat Peninjauan Kurikulum dan Buka Bersama SPs UMJ

Jakarta, 25 Maret 2025 – Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Jakarta (SPs UMJ) menggelar rapat peninjauan kurikulum yang dipimpin oleh Direktur Sekolah Pascasarjana Prof. Dr. Herwina Bahar, M.A. Rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi dan memperbarui kurikulum yang ada, guna memastikan kualitas pendidikan yang lebih baik dan relevansi dengan perkembangan ilmu pengetahuan serta kebutuhan industri.

Rapat dihadiri oleh Dr. Imam Mujtaba, M.Pd selaku Sekretaris SPs, Dr. Saiful Bahri, Lc., M.A kaprodi S3 MPI, Dr. Ahmad Suryadi, M.Pd, kaprodi S2 TP, Dr. Dirgantara Wicaksono, Ketua UKM SPs, serta para dosen dan tendik di lingkungan SPs. Dalam sambutannya Direktur SPs UMJ, Prof. Herwina, menekankan pentingnya adaptasi kurikulum terhadap perubahan zaman dan tantangan global. Ia mengingatkan bahwa dunia pendidikan harus terus berkembang seiring dengan kemajuan teknologi dan kebutuhan masyarakat.

“Tujuan utama kita adalah menciptakan lulusan yang tidak hanya memiliki keahlian akademik, tetapi juga siap menghadapi tantangan di dunia profesional. Oleh karena itu, kurikulum yang kita tawarkan harus senantiasa relevan dan berbasis pada kebutuhan industri,” ujar Prof. Herwina

Selain rapat peninjauan kurikulum, acara ini juga dilengkapi dengan kegiatan buka bersama yang diadakan oleh SPs. Buka bersama ini menjadi momen yang penuh makna, karena mempererat hubungan antar civitas akademika baik dosen, maupun staf pengajar. Dalam suasana kekeluargaan, acara ini juga menjadi ajang untuk berbagi kebahagiaan serta mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadan.

Rapat peninjauan kurikulum dan acara buka bersama ini, diharapkan SPs dapat terus maju dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan menjadikan kampus sebagai tempat yang penuh dengan inovasi dan keberkahan, khususnya di bulan Ramadan.